Mexican Bun alias Roti Boy Homemade

Beberapa hari ini digroup lagi sering seliweran foto roti, bikin ngiler to the max, akhirnya sayapun tergoda.. Udah beberapa hari ngerencanain mau bikin, tapi maju mundur, bahan ga lengkap dan segala macam kendala lainnya, tanggal tua cyyyyn, bahan didapur sudah bahan ala kadarnya saja hihihi

Tapi daripada ngiler yang berkepanjangan yang konon kurang baik bagi ibu hamil :D, akhirnya cari jenis roti yang kiranya bisa menyesuaikan dengan bahan yang ada. Jatuhlah pilihan pada Mexican Bun ini, atau lebih dikenal dengan sebutan roti boy (padahal ini mah merk ya? bukan jenis :D). Untuk resep rotinya saya pakai yang no knead again, masih belum bisa berdamai dengan roti yang mesti diulen, masih resep yang pernah dishare oleh mbak Nikmatul Rosidah di group FB NCC,tapi kali ini saya pakai versi yang berbeda, biar dicobain semua versi yang beliau share :) Tapi ini sebenarnya bebas kok pakai resep roti apapun, silahkan pakai resep roti andalan masing-masing aja.

Hasilnya tetap lembut tentu saja walaupun ga perlu keluar keringat ngulen-ngulen adonan. Untuk isiannya karena lagi ga punya stok butter, saya pakai Palmia Royal, kebetulan masih punya 2 sachet lebihan waktu lebaran kemarin, bingung mau dipakai bikin apa, soalnya untuk lidahku kurang terlalu suka dengan rasanya jika dipakai buat bikin kue kering, masih lebih nendang pakai Blueband campur butter. Nah untuk jadi filling roti boy ternyata lumayan enak, cuma yaaa berasa asin aja dikit hihihi.

1 resep ini jadi 15 pcs roti, dengan berat sekitar 60 gr. 15 pcs ini ternyata sedikit sodara-sodara, walaupun cukup eh sangat mengenyangkan, saya dan tuan sampai ga makan malam gegara makan roti 2 pcs. hmmm oke ngaku, saya makan 3 pcs :v hampir 4 sih, tapi roti yang ke4 makannya paroan sama tuan hihihi Oya untuk topingnya hasilnya kurang garing sih, mungkin karena saya ngocoknya kelamaan dan cairannya kebanyakan, tapi kalau menurut lidah saya lebih enak toping yang lembut gini, juga bisa dimakan sama bapak mertua saya :) tapi kalau mau agak crunchy mungkin kocoknya jangan terlalu lama dan cairanpun jangan terlalu banyak (kalau perlu sih pakai essence cofeenoir aja ga usah disubsitusi dengan air kopi :D)

Menurut tuan dengan rasa yang mengenyangkan ini cocoklah buat pengganjal perut untuk sarapan atau untuk bekal perjalanan jauh.

Oke deh cukup prolog yang panjang. Berikut resep sweet rollnya.

Sweet Roll - No Knead
source : Nikmatul Rosidah, FB Group NCC

Bahan :
500 gr tepung terigu protein tinggi
2,5 sdt ragi roti
200 ml susu tawar full cream (saya pakai, 1 sachet SKM dicairkan hingga 200ml)
50 ml air hangat
1 telur, suhu ruang, kocok lepas
70 gr butter (saya pakai Royal Palmia)
1,5 sdt garam
50 gr gula pasir
2 sdt bread improver (tidak pakai)

Bahan isi :
150 gr Royal Palmia, timbang per 10 gr, bentuk kotak, bekukan

Bahan Toping
Resep by. Tania Wong, FB Group NCC
Bahan :
100 gr gula halus
1 sdm kopi instan (saya pakai 1 sdt kopi tubruk)
1 butir telur ayam
75 gr unsalted butter (masih pakai Royal Palmia)
20 gr susu bubuk (saya pakai 25 gr susu bubuk)
75 gr tepung terigu protein rendah (saya pakai 70 gr tepung terigu serbaguna/protein sedang)
1/4 sdt essence coffenoir (saya pakai 1 sdm cairan kopi, 1 sdt kopi tubruk, dicairkan dengan 1 sdm air panas, tapi kayaknya cairannya kebanyakan, next akan dikurangi)

Kocok butter, gula halus dan bubuk kopi hingga tercampur rata, masukkan bahan lain kecuali essence, kocok hingga lembut, terakhir masukkan essence, aduk rata. Siap digunakan.

Cara Membuat :
1. Seduh ragi dengan air hangat beri sedikit gula (kurang lebih 1 sdt), aduk-aduk dan diamkan selama 8 menit.
2. Ayak tepung, campur dengan garam, gula, bread improver, aduk rata, masukkan butter, remas-remas, masukkan adonan biang ragi dan telur, aduk rata sambil diuleni, masukkan susu sedikit demi sedikit.
3. Jika sudah rata, diamkan selama 5 menit dengan ditutup serbet/plastik.
4. Uleni selama 10 menit dengan cara memaju mundurkan adonan, seperti nyuci baju, kurang lebih 300 kali. (Saya menggunakan cara pintas, adonan saya taroh diatas meja yang bertabur tepung, lalu dipukul-pukul dengan rolling pin selama 10 menit).
5. Bulatkan adonan, oles permukaannya dengan minyak, lalu tutup dan biarkan mengembang 2x lipat (kurang lebih 45 menit, tapi tergantung suhu juga).
6. Kempiskan adonan, biarkan hingga 5 menit.
7. Timbang adonan masing-masing 60 gr, bulatkan, beri isian, bulatkan kembali.
8. Biarkan hingga mengembang 2x lipat (30-45 menit)
9. Panaskan oven 200 derajat celcius.
10. Beri bahan toping dengan cara melingkar seperti obat nyamuk.
11. Panggang selama 12 menit atau hingga matang.

Dan roti boy pun akan siap dihadapan anda :)
Selamat Mencoba.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Talam Rebon

kue duri-duriang ole-ole ke Makassar

CornFlake Cookies